Senin, 11 Maret 2019

IBU


Nama saya Syalom Smaut. Saya memiliki seorang ibu yang sangat saya kagumi bernama Dewi Sri Handayani. Ibu lahir di Rote pada tanggal 28 September 1980 dan bekerja di RSUD Baa sebagai seorang perawat. Ibu memiliki tiga orang anak yaitu, saya, adikku Firda dan Zefanya. Beliau seorang ibu yang memiliki karakter pekerja keras dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi setiap keadaan dalam hidupnya.
Ibu sosok yang paling berjasa dalam hidup saya dan adik-adik. Beliau telah bersedia mengandung saya selama 9 bulan dan melahirkan kita melalui pengorbanan yang sangat besar. Ibu juga orang yang sangat saya sayangi dan saya cintai dalam hidup ini. Ibu saya berwajah cantik, rambut hitam bergelombang, mata yang bulat dan senyuman yang indah.
Ibu pintar masak. Masakannya selalu enak dan membuat kami selalu ketagihan. Apalagi saat mama membuatkan ayam goreng dan ikan bakar rica-rica rasanya enak sekali. Ibu pandai menjahit. Semua gorden yang ada di rumah kami di jahit oleh mama. Begitu juga seprei, kain meja, bantal sofa dan masih banyak lagi.
Ibu sangat kuat, walaupun kondisi papa yang sering sakit satu tahun belakangan ini ibu tetap setia merawat papa sampai ke kupang bahkan ke surabaya. Jika mama jauh dari kami maka ibu akan membimbing saya dan adik saya Firda belajar walaupun lewat video call.
Ibu adalah motivator dan inspiratif dalam hidup saya. Saya selalu menceritakan apapun yang saya rasakan dan alami kepada ibu. Walaupun saya sering dimarahi ibu namun tidak membuat saya membenci ibu karena semua itu pertanda ibu menginginkan saya menjadi lebih baik. Nasihat dan teguran ibu sangat berarti buat saya. Papa, saya dan adik-adik sangat menyayangi dan mencintai mama.


Syalom Smaut.
Siswa kelas VII SMPK Mother Ignacia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar